Wednesday, March 23, 2016

Spesifikasi Xiaomi Mi4s beserta Harga Lengkap

Tak hanya merilis smartphone dengan seri Xiaomi Mi5 yang didukung dengan berbagai komponen hardware premium. Xiaomi yang merupakan salah satu vendor asal China terkenal juga menghadirkan penerus dari seri Xiaomi Mi4c yakni seri Xiaomi Mi4s yang didukung juga dengan komponen premium yang juga menjadi daya tarik tersendiri. Meskipun dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau, namun tetap memiliki kualitas yang dapat diandalkan.

Di Indonesia sendiri produk dari Xiaomi sudah banyak dikenal masyarakat Indonesia dengan berbagai kelebihan yang dimiliki. Nah pada pembahasan kali ini akan membahas mengenai bagaimana saja spesifikasi dari Xiaomi Mi4s. Bagi Anda yang belum mengetahui salah satu seri dari smartphone Xiaomi Mi4s, langsung saja ketahui pada pembahasannya di bawah ini!

Berikut Spesifikasi dari Xiaomi Mi4s

Untuk urusan layar Xiaomi Mi4s mengusung layar sebesar 5 inci yang menggunakan tipe layar IPS LCD dengan dukungan 16 juta warna yang membuatnya lebih cerah dan lebih tajam sehingga akan lebih nyaman ketika digunakan. Resolusi yang diusung smartphone ini antara lain full HD 1080 x 1920 piksel yang mempunyai kerapatan mencapai ~441 ppi. Untuk urusan desain pada body, Xiaomi Mi4s memiliki desain yang stylish dengan ketebalan hanya 7,8 mm yang dipadukan dengan berat hanya 133 gram saja. Dengan ketabalan dan berat yang ringan membuat smartphone besutan dari Xiaomi ini nyaman digenggam dan digunakan.

Kemudian beralih ke sektor hardware, untuk sektor hardware aau dapur pacu juga tak kalah menariknya. Seri Xiaomi Mi4s mengusung chipset dari Qualcomm Snapdragon 808 yang terkenal akan kualitasnya dengan prosesor Hexa Core yakni Quad-core 1.44 GHz Cortex-A53 & dual-core 1.82 GHz Cortex-A57. Untuk urusan grafis Xiaomi Mi4s didukung dengan GPU Adreno 418 yang bisa digunakan untuk bermain game dan juga menonton video dengan kualitas HD sekalipun. Berbicara mengenai memori, Xiaomi Mi4s didukung dengan memori internal sampai dengan 64 GB yang masih dipadukan dengan microSD sampai dengan 128 GB yang menggunakan slot SIM ke 2 dan juga RAM sebesar 3 GB. Kabarnya Xiaomi Mi4s akan berjalan pada sistem operasi Android 6.0 Marshmallow dengan MIUI 7.0.

Selanjutnya ke sektor kamera, untuk menghasilkan kualitas gambar yang menarik dan berkualitas, Xiaomi Mi4s akan diusung dengan sensor pada kamea utama sebesar 13 Megapiksel. Kamera tersebut akan dipadukan dengan beberapa fitur pendukung seperti touch focus, face/smile detection, panorama, HDR, dual tone flash, phase detection autofokus, aperture f/2.0, dan banyak lagi. Kamera utama dari Xiaomi Mi4s mampu menghasilkan video dengan kualitas full HD 1080p@30fps. Sedangkan untuk kamera depan mengusung sensor sebesar 5 Megapiksel dengan f/2.0 yang dapat digunakan untuk video call dan juga foto selfie.

Yang terakhir adalah sektor konektivitas, Xiaomi Mi4s sudah didukung dengan jaringan 4G LTE yang membuatnya lebih cepat dalam mengakses koneksi internet. Selain itu Xiaomi Mi4s juga akan diusung dengan dual SIM card yang dapat dipasang sekaligus dengan catatan tidak menggunakan microSD. Kemudian untuk mendukung jaringan 4G LTE smartphone berkualitas ini akan didukung dengan berbagai fitur pendukung seperti WiFi, WiFi Hotspot, USB Tyoe C, sensor sidik jari yang membuatnya lebih premium dalam sistem keamanan, GPS dengan A-GPS, Glonass, dan BDS, baterai sebesar 3260 mAh yang dilengkapi dengan fitur Fast Charging 40 persen dalam 60 menit.

Demikianlah tadi pembahasan mengenai spesifikasi dari Xiaomi Mi4s, untuk masalah harga smartphone ini dibandrol dengan 3,9 jutaan. Untuk lebih pastinya silahkan ditunggu kedatangannya di Indonesia. Xiaomi Mi4s tersedia dalam pilihan warna putih, pink, hitam, dan juga gold.

Baca

No comments:

Post a Comment